Saturday 30 May 2015

Masih Pendaki Pemula? Yuk kegunung Andong 1.762 MDPL

Hehoo beroo dan sest. Salam Bahagia, ini merupakan tulisan pertama yang didokumentasikan di blog Jpiknik yang akan membahas Gunung Andong yang terdapat di daerah Magelang, Jawa Tengah.
Kenapa Gunung Andong sangat cocok bagi pendaki pemula?

1. Gunung Andong Merupakan Gunung yang Tidak Mempunyai Medan yang Begitu Sulit Seperti Gunung-Gunung tetangganya.

Tidak terlalu tinggi dan tidak juga begitu terlalu rendah, hanya sekitar 2 jam pendakian, kamu sudah akan mencapai puncak, Terdapat dua jalur pendakian, bagi pemula sangat disarankan melalui Jalur dari desa Sawit, karena medanya sudah tertata rapi, tidak terlalu sulit, untuk pendaki pemula, tapi meskipun tidak terlalu begitu sulit harus tetap keep sefety yes, karena kalau sudah mencapai puncak, samping kanan-kiri sudah jurang lho beroo dan sest, Jalur pendakian kedua yaitu lumayan agak singunen (kaki gemetaran) karena tepianya sudah jurang.

2. Kalau mendaki pada saat weekend atau pada saat liburan, Kamu bisa menikmati Gunung dengan suasana yang berbeda dengan Gunung-gunung lainya

Suasana yang begitu berbeda, saat kamu mendaki pada malam hari di basecamp utama di desa Sawit, maka kamu akan melihat ke atas gunung terlihat begitu banyak gemerlap lampu pendaki yang sudah nge-camp menghiasi gunung. Setelah tim tanyakan kepada penjaga dipos ternyata yang mendaki mencapai 1200an orang, waaaawwww enak-enak bukan. Dilain sisi bisa melihat pemandangan sambil nyawang-nyawang orang lain yang mendaki. Buat para pendaki cowok, banyak ceweknya hlo yang mendaki gunung anding ini, jadi jangan sungkan kalau mau foto bareng, pendaki itu tidak ada yang pelit.

3. Gunung Andong di kepung oleh beberapa Gunung Sejawa Tengah

Ada 6 Gunung Di jawa tengah yang akan terlihat jelas ketika cuaca cerah, jadi gunung apa yang akan terlihat

1. Terlihat arah Utara yaitu Gunung Muria dan Gunung Telomoyo
2. Arah keselatan terlihat Pegunungan Menoreh dan Gunung Tidar
3. Ke arah barat kamu akan disajikan indahnya Gunung Sindoro, Gunung Prau dan Gunung Sumbing
4. Nah yang ke arah Timur Gunung Andong akan nampak jelas Gunung Merapi, Gunung Merbabu dan Gunung Prau

Bisa dibayangkan What See You beroo dan sest.

4. Sunrise digunung Andong Terlihat Cantik

Bagi kamu pecinta ataupun pemburu Sunrise, kamu akan dimanjakan dan akan diperlihatkan kebesaran Tuhan. begitu indahnya ciptaanNYA. sunris yang terlihat sempurna oleh bola mata, kalau kamu mendaki saat bulan sabit, kamu juga akan diperlihatkan sekilas bulan sabit sebelum Matahari muncul tepat diatasnya.

5. Terdapat Sumber Mata Air Murni Gunung

Jadi buat pendaki pemula tidak perlu membawa air minum banyak untuk pendakian, karena ketika dipertengahan akan terlihat sumber mata air yang sudah dibuatkan kran oleh penduduk, bisa langsung meminum air asli dari pegunungan, oiya kata warga airnya tidak bakal kering ketika kemarau, kalau kamu mendaki pada saat musim kemarau kamu juga tidak usah perlu kawatir.

Nah jadi itulah Pengalaman Tim Jpiknik selama mendaki Gunung Andong, jika kamu punya pengalaman yang lebih enak monggo di Share dikomentar ya. Pokoknya Jangan Lupa Piknik, dan Jangan Lupa Bahagia.

No comments:

Post a Comment

Popular Posts